top of page

MAN OF PRESENCE - AUGUST 2018 WEEK 1

  • Writer: God's DNA
    God's DNA
  • Aug 2, 2018
  • 5 min read



WARM UP

Pernakah kamu pergi berenang ke pantai?

Kalau kalian pernah, pasti kita main masuk ke dalam air bukan?


Nah! Pada saat kita mencoba masuk ke air dalam laut, Kita akan berjalan semakin jauh kita dari dataran pantai, maka perlahan kita akan tenggelam. Karena daratan yang ada pada pantai semakin rendah dan semakin kamu berjalan, kamu akan semakin tenggelam


Ini sama seperti penglihatan yang dialami oleh Nabi Yehezkiel!


NILAI YANG DI TANAM

Hadirat Allah yang harus dibangun! BUILD THE ALTAR!


WORD

Read: Yehezkiel 47:1-9

Yehezkiel 47:1-2

(1) Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu Bait Suci, dan sungguh, ada air keluar dari bawah ambang pintu Bait Suci itu dan mengalir menuju ke timur; sebab Bait Suci juga menghadap ke timur; dan air itu mengalir dari bawah bagian samping kanan dari Bait Suci itu, sebelah selatan mezbah.

(2) Lalu diiringnya aku ke luar melalui pintu gerbang utara dan dibawanya aku berkeliling dari luar menuju pintu gerbang luar yang menghadap ke timur, sungguh, air itu membual dari sebelah selatan. Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu Bait Suci, dan sungguh, ada air keluar dari bawah ambang pintu Bait Suci itu dan mengalir menuju ke timur; sebab Bait Suci juga menghadap ke timur; dan air itu mengalir dari bawah bagian samping kanan dari Bait Suci itu, sebelah selatan mezbah. Lalu diiringnya aku ke luar melalui pintu gerbang utara dan dibawanya aku berkeliling dari luar menuju pintu gerbang luar yang menghadap ke timur, sungguh, air itu membual dari sebelah selatan.


Ini merupakan penglihatan dari Nabi Yehezkiel!

Di penglihatannya ada aliran yang mengalir dari bait suci mengalir dan semakin lama semakin besar dan menjadi sungai, air tersebut mengalir dari bawah bait suci ke arah timur. Aliran tersebut dimulai dari bait suci. Bait suci merupakan Allah itu sendiri

Yang pertama. Tuhan adalah sumber dari segala sesuatu diartikan dalam Bait Allah. Air itu berbicara tentang hadirat Allah. Hadirat Tuhan akan mengalir keluar memenuhi segala tempat, setelah air itu mengalir nabi yehezkiel disuruh masuk ke dalam air tersebut.


Yehezkiel 47:3-5

(3) Sedang orang itu pergi ke arah timur dan memegang tali pengukur di tangannya, ia mengukur seribu hasta dan menyuruh aku masuk dalam air itu, maka dalamnya sampai di pergelangan kaki.

(4) Ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku masuk sekali lagi dalam air itu, sekarang sudah sampai di lutut; kemudian ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku ketiga kalinya masuk ke dalam air itu, sekarang sudah sampai di pinggang.

(5) Sekali lagi ia mengukur seribu hasta lagi, sekarang air itu sudah menjadi sungai, di mana aku tidak dapat berjalan lagi, sebab air itu sudah meninggi sehingga orang dapat berenang, suatu sungai yang tidak dapat diseberangi lagi.


Sedang orang itu pergi ke arah timur dan memegang tali pengukur di tangannya, ia mengukur seribu hasta dan menyuruh aku masuk dalam air itu, maka dalamnya sampai di pergelangan kaki.Ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku masuk sekali lagi dalam air itu, sekarang sudah sampai di lutut; kemudian ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku ketiga kalinya masuk ke dalam air itu, sekarang sudah sampai di pinggang. Sekali lagi ia mengukur seribu hasta lagi, sekarang air itu sudah menjadi sungai, di mana aku tidak dapat berjalan lagi, sebab air itu sudah meninggi sehingga orang dapat berenang, suatu sungai yang tidak dapat diseberangi lagi.

Nabi yehezkiel masuk ke air tersebut Pada saat pertama kali dia masuk itu sepergelangan kaki,Tuhan bawa dia lebih dalam hingga masuk selutut, Tuhan bawa dia lebih dalam hingga masuk ke sepinggang, Tuhan bawa dia lebih dalam sehingga di sudah tidak bisa berjalan lagi dan dia benar-benar tenggelam.


Sebenarnya apa maksud dari Nas diatas?

Air tersebut adalah hadirat Tuhan. Tuhan mau kita masuk ke dalam hadiratnya bukan hanya sebatas pergelangan, bukan hanya batas lutut, tapi sampai tenggelam. Kalo boleh saya gambarkan Tuhan gak mau kamu hanya datang cool, hanya ikut ibadah, hanya sekedar melayani, tapi Tuhan mau kamu Tenggelam. Tenggelam di dalam hadirat-Nya every-single-day.


Kenapa harus tenggelam?

Karena pada saat kamu tenggelam kamu sudah tidak bisa berjalan lagi menggunakan kekuatanmu sendiri. Pada saat di pergelangan kaki, kamu masih bisa menggunakan kakimu, pada saat di lutut kamu masih bisa berjalan tetapi mulai sedikit sulit, sampai sepinggang pun kamu masih bisa berjalan tapi Tuhan mau kamu tenggelam Supaya Kuasa Tuhan mengalir sepenuhnya memenuhi hidup mu.


Kamu sudah tidak mengandalkan kekuatanmu lagi tetapi kamu mengandalkan Tuhan. Karena pada saat kamu tenggelam kamu sudah tidak bisa berjalan lagi menggunakan kekuatan kita sendiri sehingga kita butuh Tuhan.

Pada saat kita Cool, biarlah kita tenggelam dalam HadiratNya!

Pada saat kita Beribadah di hari Minggu, biarlah kita tenggelam dalam HadiratNya!

Pada saat kita Saat Teduh sendirian pun, biarlah kita tenggelam dalam HadiratNya!


Supaya kuasa Tuhan dinyatakan secara sempurna di dalam hidupMu karena kamu tidak mengandalkan akal pikiranmu lagi tetapi mengandalkan Tuhan di dalam hidupmu, engkau berserah di dalam hadiratNya!


Ada salah satu hal yang unik lagi yang terjadi dipenglihatan nabi yehezkiel mari kita buka di ayat ke 8 dan 9

Yehezkiel 47:8-9

(8) Ia berkata kepadaku: "Sungai ini mengalir menuju wilayah timur, dan menurun ke Araba-Yordan, dan bermuara di Laut Asin, air yang mengandung banyak garam dan air itu menjadi tawar,

(9) sehingga ke mana saja sungai itu mengalir, segala makhluk hidup yang berkeriapan di sana akan hidup. Ikan-ikan akan menjadi sangat banyak, sebab ke mana saja air itu sampai, air laut di situ menjadi tawar dan ke mana saja sungai itu mengalir, semuanya di sana hidup.


Uniknya adalah untuk perjalanan dari Araba sampai ke Yordan, arus air tersebut mengalir dari Yerusalem ke Lembah Yordan, Air itu harus juga mengalir ke Lembah Kidron dan naik ke bukit Zaitun dan melintasi beberapa lembah dan gunung baru bermuara di Laut Asin .


Air selalu mengalir dari atas ke bawah tetapi Air ini melewati lembah bahkan gunung-gunung.

Peristiwa itu tidak mungkin bisa terjadi kecuali Mujizat Tuhan itu sendiri.


Pada saat kita tenggelam dalam hadiratNya, Tuhan akan membuat kita melakukan pekerjaan-pekerjaan besar yang sepertinya tidak masuk di akal, sepertinya Mustahil, tetapi Tuhan kita Allah yang sanggup asalkan kita tenggelam dalam hadiratNya dan Roh Kudus tinggal di dalam hati-Mu.


Kisah Para Rasul 1:8

(8) Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi."


Kamu akan menerima KUASA kalau Roh kudus tinggal didalam kamu!


Kamu bisa melakukan hal-hal yang Mustahil karena apa?

  1. Karena Roh Kudus tinggal di dalam-mu

  2. Karena Hadirat Tuhan memenuhi-mu sampai kamu Tenggelam di dalam HadiratNya

  3. Kamu akan menjadi saksi Tuhan bahkan sampai ke Ujung bumi.

Tidak cukup hanya Sepergelangan

Tidak cukup hanya Selutut

Tidak cukup hanya Sepinggang

Tapi kamu harus masuk sampai Tenggelam


Syaratnya hanya Satu:

Asalkan kamu mau, untuk masuk sampai tenggelam di HadiratNya!

Supaya kamu bukan mengandalkan kekuatanmu sendiri tetapi kamu menyerahkan segala sesuatu kepada Tuhan Dan Tuhan yang memegang kendali atas hidupmu!


APPLICATION


Ajak untuk Berdoa dan Saat Teduh lebih lagi, Berdoa minta Hadirat Tuhan memenuhi kita dengan hadiratNya setiap hari.


PRAYER


Tuhan ajar kami untuk masuk kedalam hadiratmu lebih dalam lagi. Kami gak mau hanya pergelangan kaki kami saja. Tuhan kami mau Tenggelam dalam HadiratMu.

Ajar kami bukan mengadalkan kekuatan kami tetapi berserah kepada Tuhan setiap hari

Biar Tuhan yang menuntun hidup kami di setiap langkah yang akan kami ambil.

Pakai kami menjadi alatMu untuk kerajaan Mu amin

 
 
 

Comments


SUBSCRIBE VIA EMAIL

  • photoQKVUBHL3
  • YouTube

© 2023 by Salt & Pepper. Proudly created with Wix.com

bottom of page