SHIFTING - WEEK 2, JUNE 2022
- God's DNA
- Jun 16, 2022
- 2 min read

Warm Up (10 menit)
Notes: Warm up adalah momen untuk menyapa anggota cool, menanyakan tentang progress/ proses hidup yang sedang dialami. Warm up selalu diakhiri dengan sebuah value untuk masuk ke dalam Firman Tuhan.
Mungkin diantara kita tahu kalau karyawan PT atau satpam ada yang dinamakan shifting. Ada yang shift pagi, siang atau bahkan malam. Artinya, Shifting adalah sebuah pergeseran/perubahan dalam hidup seseorang.
Notes: Ajak setiap anggota COOL untuk menjawab pertanyaan diatas dengan jujur. Jika tidak bisa menjawab bisa dibantu dengan digali dengan pertanyaan lain.
PPW (5-10 menit) – Optional
Word (15 menit)
Apa yang bisa kita ambil dari kata “shifting”? Keadaan murid-murid Yesus di zaman sebelum Yesus terangkat ke surga dan ketika Yesus sudah mencurahkan Roh Kudus kepada mereka ada perubahan yang kontras terjadi di dalam hidup murid-murid.
Matius 28:17
Ketika melihat Dia mereka menyembah-Nya, tetapi beberapa orang ragu-ragu.
Ketika murid-murid Yesus belum mengalami perjumpaan dengan Roh Kudus, beberapa dari mereka menyembah dengan ragu-ragu. Meskipun Yesus berulang kali menampakan diri-Nya, berkali-kali melakukan mujizat di depan murid-murid-Nya, beberapa orang tetap ragu-ragu untuk menyembah Tuhan.
Kisah Para Rasul 1:8a
“Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu,
Di sini Yesus melarang murid-murid-Nya pergi dari Yerusalem sebelum dipenuhi Roh Kudus. Why?
Apa dampak ketika murid-murid Yesus dipenuhi oleh Roh Kudus:
1. Mereka menjadi saksi Kristus
Kisah Para Rasul 1:8b
dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi.”
Ada semangat baru yang mendorong hidup murid-murid Yesus untuk bersaksi tentang Yesus. Ketika kita sudah dipenuhi Roh Kudus, mengalami perjumpaan dengan Roh Kudus, pasti ada hati yang tidak tahan untuk bersaksi tentang Yesus.
Reflection : Sudahkah kita memiliki kerinduan untuk bersaksi tentang Yesus kepada sekitar kita?
Dipenuhi Roh Kudus akan Membuat Hidup Kita Lebih Banyak Bersaksi, bukan Menjadi “Sakti”
2. Mereka bertekun dalam pengajaran
Dipenuhi Roh Kudus tidak hanya berbicara tentang bagaimana kita rindu memuji menyembah Tuhan, tetapi disaat yang sama, kita haus dan lapar akan kebenaran firman Tuhan. Karena Roh Kudus harus berkolaborasi dengan firman Tuhan. Ini lah kenapa Yesus melarang murid-muridNya pergi sebelum dipenuhi Roh Kudus. Karena ketika mereka dipenuhi Roh Kudus, mereka mengalami shifting dalam hidup mereka, ada perubahan besar yang terjadi di hidup mereka dari sebelum dan sesudah mereka dipenuhi Roh Kudus.
Hidup Kita Tidak akan Pernah Sama Lagi ketika Kita Dipenuhi Roh Kudus
Discussion (45 menit)
Notes: Discussion adalah kumpulan pertanyaan yang akan didiskusikan bersama seluruh anggota cell group. Setiap pertanyaan diskusi ini berhubungan langsung dengan tema khotbah dan kehidupan setiap pribadi anggota cell group. Cell Group Leader berfungsi sebagai moderator dan memberikan kesimpulan yang berdasarkan kebenaran Firman Tuhan.
Kapan terakhir kali kamu berani bersaksi (Mungkin kepada orang tua, kakak/adik, atau bahkan teman kita?
Bagaimana pengalaman kalian ketika bersaksi?
Application (5 menit)
Komitmen membaca Alkitab sebanyak 1 Pasal per hari
Komitmen untuk saat teduh selama 10 menit setiap pagi/malam
Buat Renungan tentang setiap hal yang kita dapatkan setelah membaca firman.
Mulai bangun a quiet place mu sendiri di kamar atau kasur atau dimanapun tempat yang membuatmu bisa semakin intim dengan Tuhan
Announcement (5 menit)
Audisi (25 Juni 2022)
Ibadah sudah tidak ada pendaftaran
Informasi anggota cool sakit Covid: Hubungi ketua COOL
Ibadah Onsite diadakan 2 kali ibadah (jam 9.00 dan 11.00)
Prayer (10 menit)
Notes: List pokok doa yang akan didoakan setelah pembahasan Application. Ketua COOL dapat membagi pokok doa ini kepada anggota anggota COOL nya. Ketua COOL juga bisa menanyakan kepada anggota Cell group apakah ada yang ingin didoakan?
Comments